Pembahasan 8 : Diagram SWOT dan Prioritas Strategi PT Telkom



Berdasarkan hasil-hasil yang diperoleh dari analisis internal dan eksternal pada pembahasan VI dan pembahasan VII,  hasilnya dapat  dirangkum  sebagai berikut :
       Skor Total Kekuatan adalah 3,32
       Skor Total Kelemahan adalah -3,07
       Skor Total Peluang adalah 3,35
       Skor Total Ancaman adalah -3,29

Berdasarkan skor total tersebut, maka penentuan posisi PT. Telkom Indonesia dapat digambarkan dalam bentuk matrik SWOT dengan mempertemukan titik koordinat analisis internal dan analisis eksternal perusahaan.
Untuk mencari koordinatnya, dapat menggunakan cara berikut:
      Koordinat  Analisis  Internal Faktor Strategis
(Skor  total Kekuatan + Skor Total Kelemahan) =
            ( 3,32+(- 3,07)) = 0,25
      Koordinat  Analisis Eksternal Faktor Strategis
(Skor total Peluang + Skor Total Ancaman) =
(3,35 +(-3,29)) = 0,06
Jadi  titik koordinatnya terletak  pada titik (0,25 ; 0,06)

Maka matrik SWOT PT. Telkom Indonesia dapat dilihat pada gambar berikut :




Setelah diketahui titik pertemuan diagonal-diagonal tersebut (X), maka posisi unit usaha diketahui pada kuadran I namun cenderung dekat pada kuadran II sehingga perlu diadakan penyempurnaan analisis dengan menghitung luasan wilayah pada tiap-tiap kuadran. Hasil perhitungan dari masing-masing kuadran dapat digambarkan pada tabel berikut ini


Kuadran
Posisi titik
Luas matrik
Ranking
Prioritas Strategi
I (SO)
( 3,32 ; 3,35 )
11,12
3
Growth
II (WO)
( -3,07 ; 3,35 )
-10,28
2
Stabilitas
III (ST)
( 3,32 ; -3,29 )
-10,92
1
Penciutan
IV (WT)
( -3,07 ; -3,29 )
10,1
4
Kombinasi

Pada kuadran I ( SO Strategi ), strategi umum yang dapat dilakukan oleh perusahaan adalah menggunakan kekuatan perusahaan untuk mengambil setiap keunggulan pada kesempatan yang ada.
Pada kuadran II ( WO Strategi ), perusahaan dapat membuat keunggulan pada kesempatan sebagai acuan untuk memfokuskan kegiatan dengan menghindari kelemahan.
Pada kuadran III ( WT Strategi ), Meminimumkan segala kelemahan untuk menghadapi setiap ancaman.
Pada kuadran IV ( ST Strategi ), Menjadikan setiap kekuatan untuk menghadapi setiap ancaman dengan menciptakan diversifikasi untuk menciptakan peluang.


Komentar

Postingan populer dari blog ini